01 June 2015

Registrasi calon anggota Forum Komunikasi OPS Lombok Timur

Bengkel Dapodikdas Lombok Timur
Dalam rangka mempererat tali silaturrahmi serta saling membantu di dalam pengerjaan tugas-tugas pendataan pendidikan, admin beserta anggota grup facebook "Bengkel Dapodikdas Lombok Timur" berencana akan membentuk Forum Komunikasi Operator Sekolah Lombok Timur. Pada tahap pertama akan difokuskan  bagi OPS jenjang Pendidikan Dasar (SD dan SMP) terlebih dahulu.

Untuk mewujudkan hal tersebut, dimohon kehadirannya pada pertemuan yang Insya Allah akan dilaksanakan nanti pada :
Hari      : Jum'at, 5 Juni 2015
Waktu   : Pukul 14.00 wita
Tempat  : SMP Negeri 1 Terara
Agar jalur informasi menjadi lebih mudah dan lancar, dimohon untuk mengisi format berikut ini. Undangan resmi akan kami kirimkan via email.
Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

admin "Bengkel Dapodikdas Lombok Timur"
Abdul Kahar Muzakkir
(OPS SMP Negeri 3 Pringgabaya)


REGISTRASI ANGGOTA BISA DILAKUKAN PADA HALAMAN UTAMA BLOG INI (Kanan Atas)

9 komentar

Postingan yang rekan-rekan masukkan sangatlah membantu bagi kita semua.

Postingan yang rekan-rekan masukkan sangatlah membantu bagi kita semua.

Kalo bisa pak Surat secara tertulis juga dikirimkan ke sekolah yang mendaftar..
untuk menghindari kesalah pahaman kepala sekolah...

smoga bisa hadir, tapi tempatnya jauh

Insya Allah suratnya nanti kita kirim via email

SMPN 1 Terara di pinggir jalan besar, gampang nyarinya. Berdampingan dengan SMAN 1 Terara

mantap pk tp pd pilih kecamatan gk bsa lanjut, trus gmna?

Aku hanya guru Go-Blog yang suka berbagi informasi demi kemajuan dunia pendidikan.