AL-MAUDUDY.COM (4/12/2017) - Apabila seorang Kepala Sekolah sedang melakukan tugas atau kegiatan tertentu misalnya cuti karena sakit, mela...
Home / Posts filed under Contoh Administrasi
Showing posts with label Contoh Administrasi. Show all posts
Showing posts with label Contoh Administrasi. Show all posts
04 December 2017
AL-MAUDUDY.COM (4/12/2017) - Apabila seorang Kepala Sekolah sedang melakukan tugas atau kegiatan tertentu misalnya cuti karena sakit, melahirkan, haji/umrah atau melakukan kegiatan perjalanan dinas ke luar daerah sehingga harus meninggalkan sekolah dalam jangka waktu yang agak lama, misalnya lebih dari 3 hari maka Kepala Sekolah tersebut harus mendelegasikan tugas-tugasnya kepada wakilnya di sekolah. Hal ini penting untuk dilakukan agar di sekolah tersebut tidak terjadi kekosongan pimpinan, sehingga orang yang didelegasikan tugas tersebut dapat mengambil tindakan yang cepat apabila terjadi hal-hal yang sifatnya mendesak dan membutuhkan penyelesaian cepat.
Pendelegasian tugas ini tentu saja harus dibatasi pada hal-hal yang sifatnya teknis dan biasa. Untuk hal-hal yang sifatnya prinsip seperti masalah keuangan atau penandatanganan dokumen penting tentu saja harus dipegang oleh Kepala Sekolah.
Agar bentuk pendelagasian tugas ini jelas dan dapat dipertanggungjawabkan maka sekolah perlu membuat surat pelimpahan tugas yang ditandatangani oleh kedua belah pihak yaitu pihak yang memberi pelimpahan tugas dalam hal ini Kepala sekolah dan pihak yang diberikan pelimpahan tugas.
Dalam surat pelimpahan ini perlu diuraikan secara jelas tugas-tugas yang dilimpahkan dan tugas-tugas maupun wewenang yang tidak boleh diambil.
Untuk lebih jelasnya berikut ini kami berikan contoh surat pelimpahan tugas dari kepala sekolah kepada wakil kepala sekolah.
ilustrasi perjalanan dinas sumber gambar : google.com |
PEMERINTAH KABUPATEN ANTAH BERANTAH
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SMP NEGERI 1 AWAN
Alamat : Jl. Pelangi No. 212 Kota Awan Kabupaten Antah Berantah
SURAT PELIMPAHAN TUGAS
Nomor : 412/SMP.1A/2017
Sehubungan dengan pelaksanaan kegiatan Pelatihan Literasi TIK yang diselenggarakan oleh P4TK Kemdikbud di Hotel Pelangi Styles dari tanggal 21 – 24 Desember 2017, maka saya selaku Kepala SMP Negeri 1 Awan melimpahkan tugas kepada :
Nama : ABDULLAH, S.Pd.
NIP : 19671231 1998001 1 212
Jabatan : Wakil Kepala Sekolah
Unit Kerja : SMP Negeri 1 Awan
Untuk melaksanakan Tugas Harian Kepala Sekolah dengan saling berkoordinasi dengan Guru dan Tenaga Administrasi lainnya. Hal-hal yang berkaitan dengan pengambilan keputusan yang bersifat prinsip harus berkoordinasi dengan Kepala Sekolah atau menunggu Kepala Sekolah kembali.
Demikian surat pelimpahan tugas ini dibuat dengan sebenarnya untuk dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya. Atas kerja sama yang baik saya ucapkan terima kasih.
Penerima Pelimpahan Tugas,
ABDULLAH,
S.Pd.
NIP.
|
Kota Awan, 20 Desember2017
Kepala Sekolah/Pelimpah Tugas,
MUHAMMAD, M.Pd.
NIP.
19690327 199302 1 016
|
26 October 2017
AL-MAUDUDY.COM (26/10/2017) - Sekecil apapun kegiatan yang kita lakukan di sekolah hendaknya melalui perencanaan yang baik teratur dan sistematis serta dituangkan dalam bentuk tulisan. Dengan membuat perencanaan kegiatan yang tertulis secara sistematis maka pelaksanaan kegiatan akan menjadi lebih terarah dan lebih mudah membuat pertanggungjawabannya.
Rencana kegiatan tersebut dibuat dalam bentuk proposal kegiatan. Proposal merupakan sebuah rancangan kegiatan yang akan berlangsung dalam bentuk tulisan dengan sistematis dan terperinci, Disamping mempermudah kita dalam membuat laporan pertanggungjawaban, membuat proposal kegiatan juga akan memberikan nilai lebih pada sistem administrasi sekolah kita sehingga kesannya menjadi lebih profesional.
Contoh kecil kegiatan yang dipilih di sini adalah mengadakan workshop sederhana penyusunan soal ulangan. Seperti kita maklumi bahwa menyusun soal (alat penilaian) merupakan salah satu tupoksi guru, oleh karena itu tidak boleh dibiayai dari dana BOS. Akan tetapi jika kita mengadakan kegiatan workshop menyusun soal secara bersama-sama, maka kegiatannya boleh dibiayai dari dana BOS. Ingat yang dibiayai adalah kegiatan workshopnya bukan penulisan soalnya. Kemudian dari hasil kegiatan itu kita akan memperoleh produk yang dihasilkan berupa perangkat soal yang lengkap, bukan sekedar butir soal saja.
Berikut ini kami sajikan contoh proposal kegiatan workshop penulisan soal ulangan. Semoga bermanfaat.
A. LATAR BELAKANG
Peraturan Presiden Nomor 2 tahun 2015 Tentang Rencana Pembangunan Jangka menengah Nasional 2015-2016 menjelaskan bahwa sasaran pembangunan di bidang pendidikan antara lain adalah meningkatnya jaminan kualitas pelayanan pendidikan, tersedianya kurikulum yang andal, dan tersedianya sistem penilaian yang komprehensif.
Hasil monitoring dan evaluasi yang dilakukan pada pelaksanaan penilaian pendidikan di SMP Negeri 1 Awan menunjukkan bahwa sebagian besar guru belum dapat merancang, melaksanakan dan mengolah hasil penilaian dengan baik dan sesuai standar. Hal ini tergambar pada pelaksanaan kegiatan-kegiatan ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan semester maupun pada kegiatan ujian sekolah.
Kesulitan yang utama adalah dalam merumuskan indikator, menyusun kisi-kisi dan butir soal yang baik sesuai kaidah-kaidah penulisan soal. Sehingga yang terjadi adalah pembuatan butir soal tanpa berdasarkan kisi-kisi maupun copy paste soal-soal yang sudah jadi.
Oleh karena itu untuk meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun butir soal beserta seluruh perangkat pendukungnya, maka SMP Negeri 1 Awan menyelenggarakan kegiatan Workshop Penulisan Soal Ulangan Mid Semester Ganjil Terstandar.
B. DASAR HUKUM
- Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
- Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
- Permendikbud No. 20 tahun 2016 tentang Standar Kelulusan
- Permendikbud No. 21 Tahun 2016 tentang Standar Isi
- Permendikbud No. 22 tahun 2016 tentang Standar Proses
- Permendikbud No. 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian
- Program kerja tahunan dan Rencana Kerja Tahunan (RKT) SMP Negeri 1 Awan tahun pelajaran 2017/2018
- Hasil Rapat Dewan Guru SMP Negeri 1 Awan pada tanggal .............
C. MAKSUD DAN TUJUAN
Maksud diselenggarakannya kegiatan ini adalah :
- Meningkatkan kemampuan guru untuk menulis soal berdasarkan kisi-kisi dan kaidah penulisan soal.
- Tersusunnya perangkat soal Ulangan Mid Semester Ganjil SMP Negeri 1 Awan yang lengkap dan sesuai dengan standar kaidah penulisan soal yang baik dan benar.
D. PRODUK YANG DIHASILKAN
Setelah selesai kegiatan ini tersusun paket soal Ulangan Mid Semester Ganjil tahun pelajaran 2017/2018 yang lengkap dengan perangkatnya serta sesuai dengan standar kaidah penulisan soal yang baik.
E. JENIS KEGIATAN
Jenis kegiatan yang dilakukan adalah “Workshop Penulisan Soal Ulangan Mid Semester Terstandar”
F. PESERTA
Peserta terdiri dari semua guru SMP Negeri 1 Awan baik yang PNS maupun Non PNS (daftar peserta terlampir).
G. MATERI KEGIATAN
- Pengantar/hakekat kegiatan “Workshop Penulisan Soal Ujian Mid Semester Terstandar”
- Penjelasan Teknis Kegiatan Workshop oleh Ketua Panitia
- Penyusunan soal Ulangan Mid Semester Ganjil
- Penutup
H. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
Kegiatan dilaksanakan pada hari ..................... mulai pukul 14.00 s/d pukul 17.30 Wita bertempat di ruang Perpustakaan SMP Negeri 1 Awan (Jadwal selengkapnya terlampir).
I. PEMBIAYAAN
Pendanaan kegiatan ini bersumber dari dana BOS Triwulan 3 Tahun Anggaran 2017, dengan alokasi diperuntukan untuk (sesuai dengan juknis BOS):
- Honor Narasumber, jika kita menggunakan narasumber dari luar
- Transport peserta dan Panitia.
- Biaya foto Copy
- Konsumsi peserta dan Panitia
- ATK.
- Lain-lain
- Jumlah.-
J. KEPANITIAAN
Panitia penyelenggara adalah Guru dan Tenaga Kependidikan SMP Negeri 1 Awan yang ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Kepala Sekolah, dengan susunan sebagai berikut :
Penanggung Jawab : Kepala Sekolah
Ketua : ......................
Sekretaris : .......................
Bendahara : .......................
Anggota Anggota :
- ......................
- ......................
- ......................
- ......................
K. PENUTUP
Demikian Program kegiatan “Workshop Penulisan Soal Ulangan Mid Semester Ganjil Terstandar” pada SMP Negeri 1 Awan tahun 2017 ini kami buat untuk dapat dimaklumi seperlunya. Terima kasih.
Lampiran :
- Daftar nama peserta
- Daftar nama susunan panitia
- Daftar nama nara sumber
- Jadwal pelaksanaan kegiatan secara terperinci (time schedule)
- dll
Contoh Proposal Kegiatan Workshop Penulisan Soal Ulangan di Sekolah
AL-MAUDUDY.COM (26/10/2017) - Sekecil apapun kegiatan yang kita lakukan di sekolah hendaknya melalui perencanaan yang baik teratur dan si...
07 May 2016
Menurut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2013 Tata naskah dinas adalah pengelolaan informasi tertulis yang meliputi pengaturan jenis, format, penyiapan, pengamanan, pengesahan, distribusi, dan penyimpanan naskah dinas, serta media yang digunakan dalam kedinasan. Sedangkan Naskah dinas adalah informasi tertulis sebagai alat komunikasi kedinasan yang dibuat dan/atau dikeluarkan oleh pejabat yang berwenang di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Di lingkungan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, naskah dinas terdiri dari peraturan, keputusan, instruksi, prosedur operasional standar, surat edaran, surat dinas, nota dinas, memo, surat undangan, surat tugas, surat pengantar, surat perjanjian, surat kuasa, surat keterangan, surat pernyataan, surat pengumuman, berita acara, laporan, notulen rapat, dan telaahan staf.
peraturan;
Peraturan adalah naskah dinas yang bersifat mengatur. Terdiri dari : (1) Peraturan Menteri, (2) Peraturan Pemimpin perguruan tinggi negeri; dan (3). Peraturan Pemimpin unit utama
keputusan;
Keputusan adalah naskah dinas yang memuat kebijakan yang bersifat menetapkan.
instruksi;
Instruksi adalah naskah dinas yang memuat perintah berupa petunjuk atau arahan tentang pelaksanaan kebijakan atau peraturan perundang-undangan.
prosedur operasional standar;
Prosedur operasional standar adalah naskah dinas yang memuat serangkaian petunjuk tentang cara dan urutan kegiatan tertentu
surat edaran;
Surat edaran adalah naskah dinas yang memuat pemberitahuan tentang hal tertentu yang penting dan mendesak
surat dinas;
Surat dinas adalah naskah dinas yang berisi hal penting berkenaan dengan administrasi pemerintahan
nota dinas;
Nota dinas adalah naskah dinas yang bersifat internal dari atasan kepada bawahan atau dari bawahan kepada atasan langsung atau yang setingkat, berisikan catatan atau pesan singkat tentang suatu pokok persoalan kedinasan.
memo;
Memo adalah naskah dinas yang bersifat internal, berisi catatan singkat tentang pokok persoalan kedinasan dari atasan kepada bawahan.
surat undangan;
Surat undangan adalah naskah dinas yang berisi pemberitahuan kepada pejabat atau seseorang untuk menghadiri suatu acara pada waktu dan tempat yang telah ditentukan .Surat undangan dapat berbentuk lembaran surat atau kartu.
surat tugas;
Surat tugas adalah naskah dinas yang berisi penugasan dari pejabat yang berwenang kepada seseorang untuk melaksanakan suatu kegiatan.
surat pengantar;
Surat pengantar adalah naskah dinas yang digunakan untuk mengantar atau menyampaikan surat, dokumen, barang, dan/atau bahan lain yang dikirimkan.
Surat pengantar dapat berbentuk lembaran surat atau kolom.
surat perjanjian;
Surat perjanjian adalah naskah dinas yang berisi kesepakatan bersama tentang objek yang mengikat antara kedua belah pihak atau lebih untuk melaksanakan tindakan atau perbuatan hukum yang telah disepakati bersama.
surat kuasa;
Surat kuasa adalah naskah dinas yang berisi kewenangan penerima kuasa untuk bertindak atau melakukan suatu kegiatan atas nama pemberi kuasa.
surat keterangan;
Surat keterangan adalah naskah dinas yang berisi informasi atau keterangan mengenai hal atau seseorang untuk kepentingan kedinasan.
surat pernyataan;
Surat pernyataan adalah naskah dinas yang menyatakan kebenaran suatu hal disertai pertanggungjawaban atas pernyataan tersebut.
surat pengumuman;
Surat pengumuman adalah naskah dinas yang berisi pemberitahuan mengenai suatu hal yang ditujukan kepada para pegawai atau masyarakat umum.
berita acara;
Berita acara adalah naskah dinas yang berisi laporan tentang suatu kejadian atau peristiwa mengenai waktu kejadian, tempat kejadian, ke
laporan;
Laporan adalah naskah dinas yang memuat pemberitahuan tentang suatu kegiatan.
notulen rapat;
Notulen Rapat adalah bentuk uraian yang disampaikan oleh pembuat notulen rapat/notulis yang memuat hasil pembahasan atau segala sesuatu yang disampaikan dalam suatu rapat
telaahan staf.
Telaahan staf adalah bentuk uraian yang disampaikan oleh staf yang memuat analisis singkat dan jelas suatu persoalan dengan memberikan jalan keluar/pemecahan yang disarankan
Jenis-Jenis Naskah Dinas di lingkungan Kemdikbud RI
Menurut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2013 Tata naskah dinas adalah pengelolaan infor...
24 April 2016
Surat tugas adalah naskah dinas yang berisi penugasan dari pejabat yang berwenang kepada seseorang untuk melaksanakan suatu kegiatan. Selain diperlukan agar pengemban tugas memperoleh pengesahan formal terhadap tugas yang harus dilaksanakan, keberadaan surat tugas juga menjadi penting untuk berbagai keperluan pada sebuah instansi pendidikan. Misalnya sebagai bukti fisik pengeluaran dana (SPPD) atau bukti fisik dalam laporan pengembangan diri bagi seorang guru yang akan menyusun penetapan angka kredit. Begitu juga surat tugas berguna untuk instansi yang dituju untuk memperlancar tugas pegawai atau pejabat yang berhubungan dengan lembaga atau instansi yang berkaitan dengan tugasnya.
Ketetuan mengenai surat tugas di lingkungan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan diatur dalam Permendikbud RI No. 6 tahun 2013 tentang Tata Naskah Dinas di Lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Pada Permendikbud tersebut disebutkan bahwa Surat tugas dapat berbentuk lembaran surat atau kolom.
Bagian-bagian surat tugas terdiri atas:
- kepala surat;
- pembuka surat;
- isi surat; dan
- penutup surat.
Kepala surat
Kepala surat tugas, baik yang berbentuk lembaran surat maupun kolom, dibuat dengan menggunakan ketentuan sebagaimana diatur pada pasal 2 ayat 2 Permendikbud RI No. 6 tahun 2013 tentang Tata Naskah Dinas di Lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Pembuka surat
Pembuka surat tugas terdiri atas: frasa surat tugas; dan nomor. Frasa surat tugas ditulis di bawah kepala surat dengan huruf kapital secara simetris. Kata nomor ditulis sejajar dengan frasa surat tugas, diawali dengan huruf kapital. dan sejajar dengan kata nama. Kata pangkat dan golongan ditulis di bawah dan sejajar dengan NIP. Kata jabatan ditulis di bawah dan sejajar dengan kata pangkat dan golongan. Maksud, tanggal, dan tempat penugasan, ditulis di bawah dan sejajar dengan kata jabatan, didahului dengan kata untuk.
Isi Surat
Isi surat tugas yang berbentuk kolom terdiri atas:- nama jabatan pemberi tugas;
- kolom isian surat tugas; dan
- maksud, tanggal, dan tempat penugasan.
Nama jabatan pemberi tugas ditulis di sebelah kiri di bawah kata nomor. Kolom isian surat tugas berisi nomor, nama, NIP, pangkat dan golongan, serta jabatan yang diberi tugas ditulis di bawah dan sejajar dengan kalimat awal nama jabatan pemberi tugas. Maksud, tanggal, dan tempat penugasan ditulis di bawah kolom sejajar dengan nomor isi kolom dan didahului dengan kata untuk.
Penutup Surat Tugas
Penutup surat tugas dibuat dengan menggunakan ketentuan sebagai berikut :- tanggal surat ditulis di sebelah kanan bawah, di bawah baris akhir isi surat, tanpa didahului nama tempat pembuatan;
- nama jabatan pejabat yang menandatangani surat ditulis di bawah dan sejajar dengan tanggal surat edaran dan menggunakan huruf kapital pada setiap awal kata, kecuali kata penghubung, dan diakhiri tanda baca koma;
- tanda tangan pejabat yang menandatangani surat dibubuhkan di antara nama jabatan dan nama pejabat;
- cap jabatan atau cap dinas dibubuhkan dengan menyentuh bagian sisi kiri tanda tangan pejabat;
- nama pejabat yang menandatangani surat ditulis di bawah, sejajar dengan nama jabatan, dan menggunakan huruf kapital pada setiap awal kata tanpa diapit dengan tanda kurung dan tanpa garis bawah; dan
- singkatan NIP ditulis di bawah dan sejajar dengan nama pejabat yang menandatangani serta menggunakan huruf kapital tanpa diakhiri dengan titik dan diikuti dengan nomor tanpa jarak bagi pejabat selain Menteri
- Apabila ada tembusan, kata tembusan ditulis dengan menggunakan huruf kapital pada awal kata tanpa garis bawah diikuti tanda baca titik dua sejajar dengan pembuka surat dan sebaris dengan nama pejabat yang menandatangani surat edaran
- Pihak yang diberi tembusan ditulis di bawah kata tembusan, dan apabila yang diberi tembusan lebih dari satu diberi nomor urut dengan angka Arab sejajar dengan kata tembusan.
- Pihak yang diberi tembusan tidak didahului singkatan Yth atau diikuti frasa sebagai laporan.
Format surat tugas berbentuk lembaran surat
Format surat tugas berbentuk kolom
Aturan Pembuatan Surat Tugas di lingkungan Kemdikbud RI
Surat tugas adalah naskah dinas yang berisi penugasan dari pejabat yang berwenang kepada seseorang untuk melaksanakan suatu kegiatan. Sela...
26 January 2016
Administrasi sekolah adalah suatu proses keseluruhan kegiatan yang berupa merencanakan, mengatur
(mengurus), melaksanakan dan mengendalikan semua urusan sekolah untuk mencapai
tujuan pendidikan dan pengajaran di sekolah.
Administrasi
sekolah merupakan suatu proses pemanfaatan segala sumber (potensi) yang ada di
sekolah baik personil (Kepala Sekolah dan stafnya serta guru-guru dan karyawan
sekolah lainnya) maupun material (kurikulum, alat/media) dan fasilitas (sarana
dan prasarana) serta dana yang ada di sekolah secara efektif.
Penataan
administrasi bagi sekolah menjadi begitu penting sebagai sumber data utama manajemen sekolah dalam
mengatur proses belajar mengajar dengan tertib sehingga tercapainya tujuan sekolah.
Secara lebih
spesifik, administrasi sekolah berfungsi :
•
Memberi arah dalam penyelenggaraan pendidikan di sekolah
•
Memberikan umpan balik bagi perbaikan proses dan hasil pendidikan di
sekolah
•
Meningkatkan mutu penyelenggaraan administrasi sekolah
•
Menunjang tercapainya tujuan/program sekolah secara efektif dan efisien
Saat ini
penataan administrasi sekolah lebih mengacu pada 8 Standar Nasional Pendidikan.
Akan tetapi yang sering timbul di lapangan, kita terkadang bingung mengenai
jenis-jenis administrasi yang mengacu kepada 8 standar tersebut. Oleh karena
itu berikut ini kami sajikan beberapa contoh jenis administrasi yang sesuai
dengan 8 standar nasional pendidikan tersebut.
ADMINISTRASI
STANDAR ISI :
- Dokumen KTSP (Buku 1, 2, 3)
- Dokumen Penyusunan Kurikulum (termasuk kurikulum mulok)
- SK Tim Pengembang Kurikulum
- Dokumen Penetapan KKM
- Kumpulan acuan/referensi/peraturan
- Program dan laporan pengembangan diri (BK, Ekstrakurikuler)
- Kalender Pendidikan
- Pemetaan SK – KD – Indikator
- Program PT dan KMTT semua mapel
- dll.
ADMINISTRASI
STANDAR PROSES :
- Administrasi Guru (silabus, program tahunan, program
semester, rincian minggu/hari efektif, RPP, jadwal mengajar, dokumen
penilaian, lembar penilaian sikap,
program & pelaksanaan remedial dan pengayaan, analisis penilaian, daya
serap, agenda guru, dll.)
- Daftar buku teks, panduan guru, referensi
- Program dan pelaksanaan supervisi, serta tindak
lanjut
- Buku kemajuan kelas
- Dll.
ADMINISTRASI
STANDAR KOMPETENSI LULUSAN :
1. Dokumen hasil
tugas-tugas terstruktur
2. Dokumen / kumpulan karya
siswa:
§
Kliping
§
laporan kegiatan
§
laporan diskusi
§
foto – foto kegiatan, dll.
3. Dokumen Prestasi
ADMINISTRASI
STANDAR PTK :
1.
File PTK
2.
Buku induk pegawai
3.
Kumpulan SK pembagian tugas dan uraian tugas
4.
Presensi PTK dan rekapitulasinya
5.
Notulen rapat-rapat
6.
Program dan laporan pelaksanaan
pengelolaan perpustakaan
7.
Program dan laporan pelaksanaan pengelolaan laboratorium
8.
Dokumen Keikutsertaan PTK dalam forum ilmiah
9.
Dokumen kewirausahaan
10.
Buku Pembinaan dan penanganan kasus
11.
Dokumen Program, pelaksanaan, dan hasil PKB
12.
Daftar Nominatif pegawai
13.
DUPAK
14.
SKP / PKP/DP-3
15.
Laporan hasil PKG
16.
DUK
17.
Buku cuti PNS
18.
Dokumen penerimaan gaji
19.
Daftar tunggu pensiun
20.
Data Statistik Kepegawaian
21.
Dll
ADMINISTRASI
STANDAR SARANA DAN PRASARANA :
1.
Dokumen analisis luas lahan dan bangunan
2.
Dokumen analisis kebutuhan sarana prasarana
3.
Dokumen master plan/peta sekolah, foto–foto sarana prasarana
4.
Dokumen kepemilikan lahan
5.
Dokumen IMB/peruntukan bangunan
6.
Dokumen kepemilikan daya listrik
7.
Dokumen program dan pelaksanaan pemeliharaan sarana dan prasarana
8.
Buku teks / BSE/Buku guru/Buku siswa
9.
Dokumen administrasi inventaris laboratorium
10.
Dokumen administrasi inventaris
perpustakaan
11.
Buku inventaris sekolah
12.
Daftar inventaris tiap ruang (KIR)
13.
Administrasi perlengkapan/barang :
-
Buku penerimaan
barang
-
Buku pengeluaran
barang
-
Buku pemeriksaan perlengkapan/barang
-
Kartu
pemeliharaan barang
-
Dokumen
penghapusan barang
-
Dokumen usulan
pengadaan barang
ADMINISTRASI
STANDAR PENGELOLAAN
1.
Dokumen penetapan visi, misi sekolah
2.
Dokumen RKJM/RKS, RKT/RKAS, RAPBS
3.
Dokumen KTSP, Kalender Pendidikan, Struktur Organisasi, program
pengembangan SDM, peraturan akademik.
4.
Dokumen evaluasi pelaksanaan program dan tindak lanjut
5. Dokumen administrasi
kesiswaan :
a.
dokumen PPDB/MOPD
b.
dokumen Pelaksanaan pengembangan diri/konseling
c.
daftar dan rekapitulasi prestasi siswa
d.
buku induk siswa
e.
Data base sekolah
f.
Buku klaper
g.
Data keadaan siswa
h.
Dokumen rekapitulasi presensi siswa
i.
Buku mutasi siswa
j.
Data statistik kesiswaan
k. Daftar Nominatif Peserta
UN
6.
Dokumen pendayagunaan PTK (Pembagian tugas, dokumen sistem penghargaan,
pengembangan profesi, mutasi dan promosi)
7. Dokumen sarana prasarana
(perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, inventarisasi)
8.
Dokumen hasil supervisi dan tindak lanjut
9.
Dokumen evaluasi kinerja guru dan karyawan
10.
Dokumen akreditasi sekolah
11.
Dokumen pemilihan wakil kepala sekolah
12.
Sistem Informasi Manajemen Sekolah (SIM)
13. Dokumentasi administrasi
persuratan/ perkantoran
-
Buku agenda
-
Buku ekspedisi
-
Kartu kendali dan
lembar disposisi
-
Arsip surat masuk
dan surat keluar
-
Kumpulan
peraturan
ADMINISTRASI
STANDAR PEMBIAYAAN
1.
Dokumen investasi sarana prasarana
2.
Dokumen Program dan realisasi (pengembangan PTK, gaji, kesiswaan, ATK,
penggandaan, biaya daya dan jasa, biaya operasional tidak langsung, dll.)
3.
Dokumen pedoman pengelolaan sekolah
4.
Dokumen penerimaan beasiswa
5. Dokumen pembukuan
keuangan:
-
BKU
-
Buku kas pembantu
-
Buku pembantu
pajak
-
Buku laporan
keuangan (APBN, APBD, dll.)
-
Dokumen
pemeriksaan atasan langsung
ADMINISTRASI
STANDAR PENILAIAN
1.
Dokumen rancangan dan kriteria penilaian
2.
Dokumen pengembangan instrumen penilaian
3.
Dokumen penilaian sesuai IPK
4.
Dokumen analisis hasil evaluasi/KKM dan daya serap
5.
Dokumen hasil remedial dan pengayaan
6.
Buku legger nilai
7.
Buku Raport/laporan Pencapaian Kompetensi Peserta Didik
8.
Dokumen penilaian sikap dan kepribadian
9.
Dokumen pelaporan ulangan, UTS, kenaikan kelas, UAS, UN
10. Dokumen fotokopi SKHUN,
ijazah, dan penyerahannya
ADMINISTRASI
BUDAYA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH
1.
SOP
2.
Tata Tertib Pendidik, Tenaga Kependidik,
Peserta Didik
3.
Tata Tertib penggunaan sarana prasarana/fasilitas sekolah
4.
Petunjuk, peringatan dan larangan , sangsi berperilaku di sekolah
5.
Kode etik sekolah
6.
Buku tamu
7. Program dan pelaksanaan
7K
ADMINISTRASI
PERAN SERTA MASYARAKAT DAN KEMITRAAN SEKOLAH
1. Dokumen keterlibatan warga dan masyarakat dalam
pengelolaan sekolah:
§
notulen rapat,
§
daftar hadir,
§
foto-foto kegiatan, dll.
2. Dokumen kemitraan dengan
lembaga yang relevan (MoU)
JENIS-JENIS ADMINISTRASI SEKOLAH BERDASARKAN 8 STANDAR NASIONAL PENDIDIKAN
Administrasi sekolah adalah suatu proses keseluruhan kegiatan yang berupa merencanakan, mengatur (mengurus), melaksanakan dan mengendalik...
Subscribe to:
Posts (Atom)
Populer Post
Arsip Blog
Artikel Pilihan
Pedoman Pengajuan Usul Penetapan Angka Kredit (DUPAK) Jabatan Fungsional Guru
Disclaimer : Pedoman Pengajuan DUPAK berikut adalah pedoman yang berlaku pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lombok Timur Provins...