19 June 2014

BPSDMPK AKAN ADAKAN DIKLAT BAGI PENGAWAS, KEPALA SEKOLAH DAN CALON KEPALA SEKOLAH MELALUI PROGRAM ProDEP

Program ProDEP merupakan kerjasama pemerintah Australia dengan pihak Indonesia melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan guna  Pengembangan kompetensi tenaga kependidikan (Professional Development for Education Personnel/ProDEP). Program ini didanai oleh Pemerintah Australia melalui hibah yang berdurasi selama 4 tahun (2013-2016). Hibah ini akan didistribusikan kepada instansi pelaksana (pusbangtendik, LPMP, LPPKS, dan PPPPTK) dalam durasi waktu dimaksud.

Pada tahun 2014 ini, program ProDEP akan melakanakan kegiatan-kegiatan sebagai berikut:

  1. Rapat Koordinasi Teknis (Rakortek) Implementasi Program ProDEP
  2. Lokakarya Pengembangan Renstra Pendidikan dan Manajemen Keuangan
  3. Seleksi Akademik Calon Kepala Sekolah
  4. Diklat Calon Kepala Sekolah
  5. Pelatihan Program Pendampingan Kepala Sekolah oleh Pengawas Sekolah/Madrasah - Sekolah Dasar/MI (PPKSPS/M SD/MI)
  6. Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Kepala Sekolah/Madrasah - SD/MI (PKB KS/M - SD/MI)
Pusat Layanan Padamu Negeri BPSDMPK Kemdikbud
Terkait dengan hal itu BPSDMPK Kemdikbud melalui situs http://padamu.siap.id/ menginformasikan bahwa akan  menyelenggarakan program pendidikan dan pelatihan ProDEP (Professional Development for Education Personnel) untuk jenjang SD/MI dan SMP/MTs mulai Juli 2014. Pelaksanaan kegiatan tersebut menggunakan Sistem PADAMU NEGERI untuk proses ajuan dan seleksi para peserta Diklat ProDEP.

Beberapa program ProDEP yang menggunakan Sistem PADAMU NEGERI dimaksud antara lain:

  1. PPKSPS (Program Pendampingan Kepala Sekolah/Madrasah oleh Pengawas Sekolah) bagi Pengawas Sekolah/Madrasah
  2. PKB (Program Keprofesian Berkelanjutan) bagi Kepala Sekolah
  3. PPCKS (Program Penyiapan Calon Kepala Sekolah) bagi Guru
Ditegaskan bahwa peserta terpilih dalam kegiatan program ProDEP sepenuhnya dibiayai oleh BPSDMPK Kemdikbud dan Pemerintah Australia. Karena kuota peserta terbatas pada program ProDEP tersebut, maka para calon peserta (Pengawas, Kepsek dan Guru) dihimbau melakukan pemutakhiran data Portofolio Personalnya menggunakan akun login masing-masing di PADAMU NEGERI sebagai dasar seleksi peserta terpilih program ProDEP.

Diharapkan semoga dengan adanya program ProDEP ini dapat lebih meningkatan kualitas dan profesionalisme para Pengawas, Kepsek dan Guru Calon Kepsek secara berkelanjutan.
Surat Edaran pendukung kegiatan tersebut dapat diunduh pada link berikut :