17 February 2014

Kenapa Syncron Saat-Saat Ini Sangat Sulit Sekali


Dikutip dari status Bp. Nunu Nugraha pada group FB Operator Indonesia (OI)

Sekedar sedikit keluh kesah Kenapa Synchron sekarang2 ini sangat Sulit sekali

Penyebabnya bukan lain adanya ketidak disiplinan kita selaku OPS yang mengakibatkan Server sekarang benar-benar Down,

  1. Link yang seharusnya tidak dipergunakan oleh OPS bocor dan keluar oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga fasilitas perbaikan untuk admin pusat benar-benar terpengaruh oleh keluar masuk data yang dilakukan oleh OPS lainnya yang kemudian mengetahui jalur itu lebih cepat
  2. Informasi yang di sampaikan oleh Admin Pusat kadang diabaikan pada bulan bulan awal sebelum informasi deadline, sehingga pada saat saat terkahir baru menyadari harus segera di lakukan synchron, sebab pekerjaannya sebagai OPS taruhannya
  3. Aplikasi memang belumlah sempurna tapi karena pemaksaan OPS yang mengakibatkan setiap kendala ingin selalu segera di perbaiki, padahal merubah Struktur Database tidak lah semudah melontarkan kalimat "UBAH"
  4. Pemahan yang disampaikan oleh Informer kadang selalu dianggap naif oleh pihak-pihak/Instansi karena melanggar aturan Birokrasi, padahal Informasi untuk saat ini tidak dapat di tutup tutupi
  5. Banyak Sekali Tenaga Pendidik tidak atau Enggan mengetahui bagaimana Proses mulai dari sunting dan edit oleh OPS, sehingga kadang OPS sendiri merasa harus melakukan sesuatu bagaimana agar "Tunjangan-Tunjangan" Tenaga Pendidik yang dikatakan Berhak itu Lulus verifikasi, padahal OPS harus melanggar aturan dan perundang undangan yang berlaku, "angat Ironi" ketika jerih payah OPS dianggap tidak memuaskan bagi mereka yang tidak pernah mengetahui Prosesnya
  6. Adanya Kepentingan dari pihak2 lain yang mengganggu aktivitas kegiatan Dapodik sehingga beranggapan Dapodik sangat menyulitkan, dan perlu untuk di bekukan, padahal Dapodik memberangus mafia-mafia Pendidikan, dimana Pusat dapat mengetahui secara Detail kebutuhan-kebutuhan yang urgent untuk Sekolahnya
  7. ketidak dewasaan kita menyikapi setiap delik permasalahan yang terjadi, padahal Dapodik adalah ‘BAYI’ yang baru lahir, tapi dipaksa untuk mengerjakan sifat2 Orang Dewasa
  8. Sinergitas antara OPS Admin-OPS Member terkadang melampaui batas kemampuan, sehingga kadang Admin lah pelaku utama jikaTrouble yang terjadi adalah tanggung jawabnya
  9. Tingkat emosi yang sangat tinggi diterima oleh OPS yang di tekan oleh PTK PTK yang Cuek dan menganggap OPS adalah Sapi perahan yang diambil dan dikuras tenaganya kemudian hanya di beri rumput sudahlah cukup
  10. Pilihan ada di tangan kita, apakah ingin belajar, ataukah hanya terpaksa, atau mungkin karena coba-coba,
  11. TIM Pusat adalah OPS yang di pilih sebagai Tim Uji sebelum APP diluncurkan kepada seluruh OPS, dan TIM ini Pula yang Mengajukan perubahan dan perbaikan kepada Admin Pusat agar App segera diperbaiki setelah terjadi permasalahan di lapangan,....... Intinya kami juga adalah OPS seperti rekan-rekan semuanya .... yang akan membela semua kepentingan OPS,.... kami sudah curahkan semua yang diharapkan oleh OPS agar DAPODIK menjadi terus lebih baik dan baik serta baik lagi...

Mudah-mudahan tidak ada kepentingan dari pihak lain yang sengaja agar DAPODIK ini dibekukan, dan mungkin hanya keinginan kami agar pusat dapat memperhatikan nasib OPS agar paham betapa beratnya tugas kami yang tidak pernah mengenal waktu dan tenaga hanya karena memperjuangkan Orang lain tetapi orang yang diperjuangkan menyepelekan tugas yang kita Emban....

Salam dari : Aku hanyalah OPS bukan Siapa-siapa dan bukan apa-apa

ditujukan untuk mereka PAHLAWAN DAPODIK TANPA TANDA JASA

Aku hanya guru Go-Blog yang suka berbagi informasi demi kemajuan dunia pendidikan.