04 April 2014

LANGKAH-LANGKAH INSTALASI PATCH DAPODIKDAS 2.07c BILA MENGGUNAKAN PREFILL BARU HASIL GENERATE PREFILL

Dirilisnya aplikasi dapodikdas versi 2.07 ternyata masih memiliki bugs atau kelemahan. Permasalahan yang paling prinsip terjadi adalah "gagal registrasi" jika menggunakan aplikasi versi 2.07 full installer. Mungkin karena alasan itulah maka aplikasi versi 2.07 kembali ditarik, yang direlease hanya patchnya saja. Oleh karena itu jika pada laptop/komputer kita sudah terpasang versi 2.06, maka yang perlu kita lakukan hanya menginstall patch nya saja tanpa harus registrasi ulang.
Lalu bagaimana jika kita ingin menginstall ulang aplikasi dapodikdas di laptop kita dengan prefill baru ? Berikut ini prosedur yang bisa kita lakukan seperti disharing oleh : Bp. Nunu Nugraha, yaitu :
  1. Uninstal aplikasi yang sekarang digunakan.
  2. Setelah uninstal berhasil, hapus prefill lama yang ada di folder C, kemudian pastekan prefil baru hasil generate ditempat yang sama dengan prefill yang tadi dihapus.
  3. Klik kanan pada installer full 2.06, pilih Run As Administrator, dan lanjutkan proses instalisasi sampai selesai.
  4. Setelah instal berhasil, lakukan registrasi sampai berhasil. setelah berhasil tutup aplikasi, jangan dulu login.
  5. Klik kanan pada installer patchdapodikdas 2.07c, pilih Run As Administrator. Lanjutkan proses instalisasi sampai dengan selesai.
  6. Setelah instal patch 2.07c berhasil, lanjutkan dengan install Dapodikhelper.
  7. Buka aplikasi dapodikdasnya, sebelum memasukan user name dan password, lakukan refresh dulu dengan cara menekan "Ctrl F5". Lakukan Login sesuai dengan username dan password yg digunakan, jangan lupa pilih periode-nya "Genap 2013/2014"
  8. Setelah Login berhasil, lihat semua data yang ada diaplikasi, bila dirasa sudah fix dan sesuai, Buka Aplikasi DH, backup data dengan menggunakan Aplikasi DH. Setelah proses backup sukses tutup Aplikasi DH.
  9. Klik tombol validasi, bila data invalidnya sudah 0 (nol), klik kotak sinkronisasi.
  10. Setelah kotak dialog sinkronisasi terbuka, klik kotak "update versi sinkronisasi" sampai keluar pernyataan "File terbaru berhasil di update"
  11. Lakukan sinkronisasi dengan cara menekan kotak sinkronisasi yang ada pada bagian tengah kotak dialog sinkronisasi.
  12. Biarkan proses sinkronisasi berlangsung sampai dengan muncul keterangan Waktu Sinkronisasinya.
  13. klik kotak "reload" yang ada pada bagian bawah kotak dialog sinkronisasi, sinkron sempurna sama seperti sinkron dengan aplikasi dapodikdas versi-versi sebelumnya yaitu ditandai dengan kosongnya tabel "Data yang mengalami perubahan" pada kotak dialog sinkronisasi ybs. kemudian tutup kotak dialog sinkronisasi dengan menekan tombol "close"
  14. Klik tanda refresh (tanda panah melingkar) pada kotak "Update Log Sinkronisasi", satu lagi tanda bila sinkronisasi berhasil akan terlihat yaitu dengan terisinya kolom Mulai dan Selesainya waktu sync.

Semoga Sharing pengalaman ini bisa bermanfaat... !!!

Baca juga : 20 LANGKAH PRAKTIS PENGGUNAAN APLIKASI DAPODIKAS VERSI 2.07

Aku hanya guru Go-Blog yang suka berbagi informasi demi kemajuan dunia pendidikan.